22 April 2008

Peringati Hari Bumi Dengan Coral Farming

Oleh: Gentry Amalo


Peringatan Hari Bumi di Denpasar Bali dilakukan dengan berbagai macam kegiatan. Di Pantai Sanur, sedikitnya duapuluh penyelam melakukan aksi bersih dasar laut serta pengembangbiakkan terumbu karang. Difasilitasi Ena Dive Center, para penyelam yang terdiri atas anggota Kelompok Jurnalis Laut, Mapala Univ. Udayana, BP3 Bali-NTB-NTT, serta para penyelam profesional lainnya melakukan kegiatan aksi bersih laut sejak pukul delapan pagi. Aksi bersih ini dilakukan pada kedalaman sembilan meter di bawah permukaan air.

Hasilnya cukup memuaskan karena para penyelam berhasil mengangkat berbagai jenis sampah plastik yang dikumpulkan kedalam dua karung bekas pupuk untuk dibawa kembali ke darat dan dimusnahkan. Kegiatan aksi bersih sampah bawah laut ini telah menjadi kegiatan rutin dalam lima tahun terakhir. Ini dilakukan selain untuk menjaga keindahan dan kebersihan lokasi penyelaman, juga agar sampah plastik tersebut tidak merusak pertumbuhan terumbu karang yang selama ini menjadi obyek andalan wisata bahari khususnya aktifitas penyelaman.

Usai membersihkan sampah plastik di sekitar habitat terumbu karang, para penyelam ini juga melakukan pengembangbiakan karang yang dilakukan dengan cara melekatkan stek karang pada rumpon besi. Adapun lokasi yang dipilih untuk melakukan pengembangbiakan karang ini bertempat di lokasi Jeradi Point. salah satu dari enam lokasi favorit aktifitas penyelaman di Pantai Sanur.

Menurut Ena Putra, koordinator acara ini, penanaman stek terumbu karang ini dilakukan karena habitat terumbu karang di Pantai Sanur ini mengalami kerusakan hingga 75 persen. Adapun kerusakan ini, selain dikarenakan proses reklamasi Pulau Serangan juga disebabkan masih banyaknya pencurian ikan hias yang menggunakan bom dan potas. Karenanya, sebagai salah satu praktisi wisata bahari di Sanur, Ena mengimbau agar masyarakat Sanur dan sekitarnya untuk ikut berpartisipasi aktif dalam menjaga ekosistem dan habitat terumbu karang.

Sementara sore harinya, puluhan anak usia sekolah dasar beramai-ramai mengikuti lomba menggambar serta lomba mewarnai di salah satu hotel berbintang di Sanur. Sebelum mengikuti lomba menggambar dan mewarnai ini, para peserta diputarkan film dokumenter yang bercerita tentang pentingnya menjaga kelestarian terumbu karang. Kegiatan lomba menggambar dan mewarnai anak-anak usia sekolah dasar ini, merupakan kerjasama antara Himpunan HUMAS Perhotelan Bali (HHPB) dengan Kelompok Jurnalis Laut.

No comments: